Curug Cipayung, Ipukan Kuningan
Tak banyak orang yang tahu jika berkunjung ke ipukan,
terdapat sebuah curug selain curug cisurian. Ya, namanya curug cipayung. Salah
satu curug yang masuk kedalam objek wisata ipukan Kuningan ini menawarkan
keindahan curug yang menawan dan sangat unik. Dinamakan curug cipayung, karena
jika dilihat air terjun ini bentuknya sekilas seperti sebuah payung. Air yang
jatuh dari aliran sungai itu membentuk sebuah payung yang besar dan airnya
sangat deras. Maka tak heran jika curug ini dinamakan cipayung.
Untuk dapat menuju ke curug cipayung ini tentu anda harus masuk terlebih dahulu ke Kawasan objek wisata Ipukan, Kuningan. Barulah anda bisa berkunjung ke curug ini. Namun di curug ini anda akan dimintai tiket lagi sebesar Rp. 2.500. Saya kurang mengetahui pasti mengapa ke curug ini harus bayar lagi. Namun menurut pihak pengelola Curug Cipayung. Mereka mengatakan bahwa Curug Cipayung dan Objek Wisata Ipukan itu beda pengelolanya. Jadi karena itu untuk dapat kesini anda diharuskan bayar lagi.
Notes : Curug Cipayung di Kuningan ada 2 guys, yang satu Cipayung Ipukan dan
yang satu lagi Cipayung di Desa Cibuntu. Jadi jangan salah pilih yaa, Jika anda
ingin kesini. Maka anda harus ke Ipukan dulu.
0 Response to "Curug Cipayung, Ipukan Kuningan"
Post a Comment