-->

5 Filosofi Dibalik Kecanggihan Komputer Yang Harus Kalian Tau

Kecanggihan teknologi didunia ini semakin berkembang dan semakin canggih tentunya, terutama pada teknologi komputer yang awalnya memiliki ukuran yang terbilang cukup besar hingga sekarang menjadi ukuran yang kecil dan tidak memakan ruang, yang dahulunya memiliki fitur yang terbatas namun sekarang memiliki banyak fitur dan kegunaan bagi kehidupan manusia. Untuk sekarang hampir semua pekerjaan membutuhkan bantuan dari komputer untuk meringankan pekerjaan tersebut.


Namun pada kesempatan kali ini yang akan di bahas yaitu bukan tentang generasi komputer maupun hardware softwarenya melainkan yang akan saya bahas kali ini adalah tentang filosofi dibalik kecanggihan komputer yang harus kalian ketahui, Biarpun perangkat komputer ini benda mati namun dibalik komputer ini ada filosofi hidup yang bisa kita temukan dibalik kecanggihannya.

1 . Secanggih canggihnya komputer bisa saja mengalami eror dan demikian juga dengan manusia yang setiap waktu bisa saja melakukan sebuah kesalahan. Saya rasa semua orang itu pasti pernah menemukan komputer yang error bukan ? error pada perangkat komputer biasanya kesalahan pada komputernya itu sendiri, entah itu kesalahan pada perangkat keras komputer maupun perangakat lunak komputer atau juga pada penggunannya. untuk menyelesaikan sebuah masalah atau error pada komputer itu maka harus kita cari penyebab error tersebut, sama halnya dengan manusia ketika mengalami masalah maka dari itu untuk menyelesaikan masalahnya kita harus mencari solusi untuk memecahkan masalahnya.

2 . Komputer selalu mengalami perkembangan atau update dan upgrade dari waktu ke waktu begitu pula dengan manusia yang menciptakannya. Komputer pada zaman sekarang ini sudah memiliki perubahan yang sangat jauh berbeda dengan komputer pada zama dahulu mulai dari ukuruan, hardware maupun sofwarenya. Hal ini membuktikan bahwa komputer benda mati saja berkembang pada setiap waktu apalagi manusia yang merupakan orang yang membuat dan makhluk hidup.

3 . Manusia berpikir dengan logika dan perasaan, lain halnya dengan komputer yang hanya berpikir dengan logika saja. Ini merupakan kelemahan yang paling mendasar pada perangakat komputer, perangkat komputer pada saat menjalankan sesuatu itu tidak memikirkan hal tersbut benar atau salah. Komputer menjalankan fungsinya itu sesuai dengan logika yang sudah dimasukan kedalam perangkat komputer tersbut.

4 . Perangkat keras komputer dan perangkat lunak komputer itu diibaratakan tubuh dan pikiran manusia. Perangkat keras itu diibaratkan sebagai bagian tubuh manusia sedangkan software itu adalah pikiran manusia. apabilah salah satu dari perangkat keras atau perangkat lunak tersebut tidak bekerja dengan baik maka komputer itu tidak akan bekerja dengan baik pula. Begitupun dengan manusia.

5 . Apa yang kamu masukan ( input ) maka itu lah yang akan kamu dapatkan ( output ). Maksudnya adalah, apa yang kamu ketik di masukan kedalam komputer ( input ) maka hasil keluarannya itu akan sama persis dengan apa yang kamu ketik tadi ( output ) sama saja dengan apa yang kamu tabur, itu juga yang akan kamu tuai.


Itu adalah beberapa filosofi dibalik kecanggihan teknologi komputer yang harus kalian ketahui, agar kalian memahami ilmu komputer bukan hanya tentang pengertian dan sejarahnya saja, kalian juga bisa mengetahui filosofi yang ada dibalik kecanggihan teknologi komputer. sekian dari saya dan semoga bisa bermanfaat untuk kalian para pembaca.

0 Response to "5 Filosofi Dibalik Kecanggihan Komputer Yang Harus Kalian Tau"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel